LOMBOK TIMUR-Gabungan komisi DPRD  merekomendasikan agar segera menggerakkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pengelola PAD agar lebih meningkatkan kinerjanya, terutama dalam penagihan dan perluasan sumber-sumber pendapatan.

Selain itu, dewan juga meminta agar koordinasi dengan pemerintah pusat dan provinsi terkait dana transfer lebih ditingkatkan.

Sidang paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Lotim M.Yusri dengan dihadiri Sekda Lotim HM.Juaini Taofik mewakili Bupati Lotim,Kamis (27/2).

Sementara terkait belanja daerah, dengan realisasi tahun 2024 yang mencapai 94,30% Dewan , ditengah apresiasinya, mengingatkan agar sisa belanja tidak mengurangi manfaat pembangunan bagi masyarakat.

Dalam sidang tersebut, Juru Bicara gabungan komisi,Saeful Bahri mengatakan dewan juga memberikan sejumlah rekomendasi terkait Indeks Pembangunan Manusia (IPM), pertumbuhan ekonomi sektor pertanian, peningkatan kapasitas OPD, reformasi administrasi perpajakan, dan sektor-sektor strategis lainnya seperti pendidikan, kesehatan, dan ketenagakerjaan.

" Kita menyoroti kinerja Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang dinilai kurang optimal.  Karena itu Dewan merekomendasikan agar BUMD yang terus merugi, seperti PD Selaparang Energi dan PD Agro Selaparang dapat digabungkan," tegasnya.