Lombok Barat,RNETnews.com - Tensi politik menjelang Pilkada di Lombok Barat sudah menghangat. Calon Wakil Bupati Hj. Nurul Adha, S.THi mendapat sambutan hangat dari ibu-ibu saat turun  silaturahim ke masyarakat yang mayoritas dihadiri ibu-ibu. Silaturrahmi yang diisi dengan dialog itu diselenggarakan di Desa Perempuan Kecamatan Labuapi, Ahad (30/6/2024).


Acara yang berlangsung di salah satu rumah warga itu berlangsung meriah. Lebih dari seratusan masyarakat memperlihatkan antusiasme tinggi karena  merasa bangga mendapat kunjungan langsung dan berdialog dengan pasangan Calon Bupati Lalu Ahmad Zaini dan akrab dipanggil Ummi Nurul oleh para pendukungnya.


Saat disapa usai acara, Ummi Nurul terlihat sumringah melihat antusiasme masyarakat yang hadir.


"Alhamdulillah yang hadir ini masyarakat umum, bukan hanya alumni pondok (Ponpes Nurul Hakim, red)," tukasnya sambil menekankan pentingnya memperkuat silaturrahim dan kebersamaan dalam membangun Lombok Barat.


Kebersamaan, imbuhnya adalah kekuatan utama dalam menbangun.


"Visi kami Lombok Barat harus sejahtera, dan sejahtera itu dimulai dari desa", tegas Ummi yang saat ini masih menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Lombok Barat.


Ummi Nurul yang akan diusung bersama LAZ (Lalu Ahmad Zaini, red) oleh PKS, PKB, dan PAN itu menimpali banyak persoalan yang diutarakan oleh hadirin.


"Saya sangat tersentuh dan bangga melihat semangat dan keikhlasan  ibu-ibu di Desa Perempuan untuk hadir sore hari ini. Kita semua adalah bagian dari satu keluarga besar yang harus saling mendo'akan dan mendukung satu sama lainnya," ujarnya.


Di kesempatan yang sama Sumarni salah seorang peserta  menyatakan kegembiraannya atas kunjungan Ummi Nurul.


"Kami sangat senang beliau bisa datang langsung ke desa kami. Beliau memiliki karisma yang sangat menenangkan dan membuat kami merasa lebih dekat dengan pemimpin yang akan datang," ujarnya dengan senyum mengembang.


Kunjungan yang diisi dengan diskusi terbuka antara Ummi Nurul dengan masyarakat itu mengupas berbagai isu penting yang dihadapi masyarakat setempat. Soal pendidikan, kesehatan, dan pengembangan ekonomi lokal tidak lepas dari bahasan hangat mereka. Ummi Nurul banyak mengupas kebijakan Pemda yang harus dipertajam di banyak bidang.


"Kami sepakat bahwa kunjungan ini merupakan langkah positif dalam membangun hubungan yang lebih erat antara calon pemimpin dengan  warga. Ini momentum positif menjadi dorongan bagi masyarakat Desa Perempuan untuk terlibat aktif dalam proses pembangunan Lombok Barat ke depannya," terang Ummi Nurul sambil menunjukkan komitmennya untuk terus mendengarkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat dalam upaya mewujudkan kemajuan yang berkelanjutan bagi semua.


Silaturahim ini, pungkas Ummi Nurul menjadi wadah partisipasi aktif dari masyarakat  dalam membangun komunitas yang inklusif dan berdaya. 


"Semangat kebersamaan yang terasa di acara ini menjadi modal berharga untuk memperkuat kembali semangat perubahan," pungkas anggota DPRD Lombok Barat dua periode itu. (*)