Pihak Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lombok Timur masih memberikan catatan terhadap kinerja Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di Lotim.
Hal ini ditegaskan Ketua DPRD Lotim,Murnan saat diminta tanggapannya terkait pengangkatan direksi baru BUMD di Lotim. " Kami masih berikan catatan kinerja BUMD," tegasnya.
Menurutnya sementara mengenai kebijakan Bupati yang telah mengangkat direksi baru karena itu merupakan kewenangannya menurut peraturan perundang-undangan.
Namun tentunya harus dilakukan evaluasi yang ketat mulai dari perencanaan bisnisnya implementasi dan tentu outputnya.
Karena disamping manajemennya yang diperbaharui perlu melakukan evaluasi manajemen yang digunakan tentu yang berstandar nasional dan kami mendorong menggunakan standar internasional atau ISO 9001:2015
" Jangan sampai terulang seperti pada masa-masa sebelumnya," ujarnya.
Politis PKS ini menambahkan dengan perubahan manajemen ini maka tentunya kami berharap pengelolaan BUMD harus lebih baik. Begitu juga diharapkan menjadi penyumbang dan sisi lain bisa merekrut tenaga kerja yang profesional.
Karena kita tahu sendiri kinerja BUMD sekarang ini untuk mengembalikan aset (ROA) saja tidak mampu masih berada pada posisi dibawah 5 persen,apalagi berharap lebih banyak untuk mendapatkan keuntungan yang disetorkan ke daerah.
" Disamping manajemennya yang diperbaharui perlu melakukan evaluasi manajemen yang digunakan tentu yang berstandar nasional dan kami mendorong menggunakan standar internasional," tandasnya.(SR).
0Komentar
Berkomentar dengan mencantumkan link promosi otomatis kami hapus.